Indah Riwayatmu Dulu…

Dulu dipenuhi pengunjung, kini dipenuhi sampah.
Banyak warga sekitar Bojonegara memanfaatkan lokasi wisata ini untuk mencari penghasilan. Mereka mendirikan saung–saung untuk menjajakan makanan dan minuman, menyewakan ban-ban untuk berenang, kacamata air dan penyewaan sampan kecil untuk digunakan pengunjung menikmati perjalanan ke laut lepas.
Perahu-perahu motor juga tersedia. Dengan menyewa perahu motor tersebut hingga beberapa mil dari bibir pantai Salira Indah, pengunjung juga bisa menyaksikan gugusan pulau seribu, bisa menyaksikan hilir mudik kapan feri dari dan ke pelabuhan Merak-Bakauheni, juga menyaksikan perahu-perahu nelayan dari dan ke pelabuhan ikan Karangantu-Pulau Panjang, dan menyaksikan kapal-kapal yang lego jangkar di sekitar pelabuhan Tanjung Priuk, Jakarta Utara.

Wow, kereeeennn…
Sedangkan bentuk oleh-oleh yang bisa dibeli selain berupa buah-buahan segar dari daerah Banten, juga ikan segar hasil pancingan masyarakat nelayan daerah Bojonegara dan Merak. Beragam bentuk wisata lain yang bisa dinikmati adalah menunggang kuda, dan sekedar melihat – lihat binatang yang menghuni kebun binatang di daerah ini.
Namun semua itu tinggalkan cerita masa lalu, sejak lokasi wisata pantai ini ditutup pada 16 Juli 2007. Akibat penutupan itu, selain masyarakat kehilangan salah satu alternatif tujuan wisata, juga banyak masyarakat Salira yang kehilangan sumber mata pencahariannya. Dan yang lebih menyedihkan lagi, kondisi pantai saat ini yang menjadi tempat persinggahan sampah.
Sempat tersiar kabar akan dibuka kembali pada tahun 2008, namun nyatanya hingga saat ini, Kamis (14/07/2011), Pantai Salira Indah masih tutup. Kawasan wisata pantai Salira Indah merupakan objek wisata bahari milik swasta, sehingga pemerintah daerah tidak bisa mengambil alih pengelolaannya.***

Anak cucu kita kehilangan Pantai Salira nan indah.
Saya mendatangi pantai yang pernah menjadi salah satu tempat wisata andalan di Provinsi Banten ini, Kamis (14/07/2011). Saya sempat mengambil beberapa foto tentang kondisi Pantai Salira Indah yang begitu merana, karena sudah tak terurus. Sampah terlihat berserakan di pantai.
Seorang lelaki paruh baya yang mengaku pernah bekerja di perusahaan pengelola Pantai Salira Indah mengatakan, sudah sejak empat tahun lalu lokasi wisata ini ditutup pengelolanya. “Kalau Anda datang tahun 2000, pantai ini memang luar biasa indahnya,” kata lelaki yang tak mau menyebut namanya ini.Sekarang mah namanya lebih pas Pantai Salira Alas atau Pantai Salira Sampah![]()
Pintu masuk yang tak lagi berfungsi.
“Kalau dulu keindahannya sesuai dengan namanya Pantai Salira Indah,” sambungnya lagi. “Tapi kalau sekarang sudah tak seindah namanya. Sekarang mah namanya lebih pas Pantai Salira Alas atau Pantai Salira Sampah. Saya yakin seandainya dikelola secara baik pantai ini masih diminati banyak pengunjung.”
Tapi semua sudah menjadi bubur. Bapak bertubuh ceking itu tak lagi bisa berkata apa-apa. Kecuali, ada pihak, siapa pun dan dari manapun, yang merasa peduli untuk mengembalikan keindahan di Pantai Salira sebagai salah satu potensi wisata Provinsi Banten.
Namun, lelaki itu seperti meragukan datangnya kepedulian. Bagi laki-laki itu, keindahan Pantai Salira tinggal cerita masa lalu dan akan begitu selamanya. Setiap kali ia memandang pantai, seketika itu pula ingatannya kembali ke masa beberapa tahun silam dan tak terasa menitiklah air matanya.***

Perahu untu wisatawan sudah jadi bangkai.

Pengunjung Pantai Salira kini hanyalah sampah.

Pantai Salira yang tak indah lagi.

Anak-anak Desa Salira bermain di dermaga.

Bangkai perahu di semak-semak tepi pantai.

Indahnya senja di Pantai Salira.
akankah pantai salira seindah dulu lagi......
Best Casinos in Las Vegas - Mapyro
BalasHapusFind the BEST 천안 출장마사지 and NEWEST Casinos 충청북도 출장마사지 in Las Vegas, NV. Mapyro has you 광명 출장샵 covered! Find 서울특별 출장안마 your nearest casino and get the best 속초 출장샵 gaming experience.